sahabat

Posted in hidupku with tags on December 29, 2010 by nindul

setiap orang pasti punya sahabat dalam kehidupannya. namun banyak dari mereka yang kurang mengerti arti  sahabat yang sesungguhya. banyak yang masih mengartikan sahabat untuk keegoisan mereka sendiri, yaitu sahabat adalah orang yang selalu ada ketika kita sedih, orang yang selalu mengerti kita, orang yang mau menerima kita apa adanya, orang yang bisa kita ajak ngobrol disetiap waktu dsb..

tahukah bahwa pengertian diatas sebenarnya hanya untuk kebahagiaan kita sendiri,  dan hanya untuk keegoisan kita sendiri. tanpa kita sentuh arti sahabat yang sebenarnya yaitu orang yang kita sayangi, orang yang kita merasa senang ketika kita dapat memberikan sesuatu kepadanya, orang yang selalu kita doakan, orang yang tidak ingin kita bebani ketika sulit, orang yang kita sambut tawanya, orang yang kita hapus air matanya ketika menetes karena kesedihan, orang yang bisa membuat kita lebih bahagia ketika ia merasakan kebahagiaan dan orang yang tidak akan pernah kita lupakan ketika ia sudah melupakan kita.

sudahkah kita bisa menjadi seperti itu untuk sahabat kita?

jangan sampai kita menyesal, karena kita belum melakukan sedikit saja dari hal diatas sedangkan sahabat kita sudah berada ditempat yang jauh dari kita, dan sahabat kita sudah melakukan semua itu untuk kita. Continue reading

kurang minat dalam membaca?

Posted in pengetahuan with tags on December 29, 2010 by nindul

ketika seseorang tidak suka membaca satu hal yang pasti yaitu kurangnya pengetahuan yang dimiliki dan terancam memiliki penyakit kebodohan.  dulu waktu kita masih kecil kita berjuang keras untuk bisa membaca, walaupun pada saat itu kita belum banyak tahu arti penting membaca. sampai dewasapun masih banyak orang yaang kurang peduli dengan semua keuntungan yang akan kita dapatkan dari membaca.

seandainya semua orang tahu bahwa dengan membaca akan membantu  mengembangkan pola pikir dan cara berpikir  menjadi lebih luas. minat untuk membaca sesungguhnya berasal dari kita sendiri. sekuat apapun orang lain menyuruh kita untuk membaca dan kita tidak berminat untuk melakukan hal tersebut tidak akan ada manfaat yang dapat kita rasakan dari membaca. ketika kita mau membaca dengan tanpa paksaan dari faktor luar, maka  kita akan bisa menyerap isi dari apa yang kita baca dan merasakan apa yang dinamakan kenikmatan membaca.

membaca akan membuat kita semakin luwes adalam bertutur kata, tidak mudah untuk dibodohi orang lain, dan akan bisa mempertahankan pendapat ketika berdebat dengan orang lain, karena kita mempunyai banyak pengetahuan sebagai dasarnya. membacapun tidak harus dengan buku, karena diera sekarang ini sumber bacaan tidak hanya berasal dari buku. Continue reading

teh hijau

Posted in kesehatan with tags on December 28, 2010 by nindul

minum teh merupakan suatu kegiatan yang lekat dengan kehidupan sehari hari. namun tidak semua orang mengetahui manfaat yang akan diperoleh dengan kebiasaan baik meminum teh, terutama teh hijau. tingkat konsumsi teh hijaupun lebih rendah di banding teh hitam. konon, teh hijau berasal dari india, namun penghasil teh hijau terbaik adalah jepang. selain sebagai minuman, teh hijau dapat disajikan untuk menambah rasa makanan.

teh hijau sangat bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan. kelebihan lainnya adalah teh hiaju nikmat disajikan sebagai minuman walapun tanpa gula.

manfaat untuk kesehatan antara lain:

  1. polyphenol yang terdapat dalam teh hijau sebagai antioksidan alami dapat mencegah penyakit jantung dan mengurangi resiko terkena penyakit kanker sebagai efek positif meminum teh hijau setiap hari.
  2. dapat mengobati flu, karena teh hijau mangandung zat yang dapat memperkuat sistem imun tubuh.
  3. menurunkan tekanan darah tinggi. selain sebagi antioksidan alami polyphenol yang terkandung dalam teh hijau juga membantu menstabilkan tekanan darah dan menbantu menjaga pembuluh darah agar tidak mengecil.
  4. kandungan antioksidannya yang tinggi membantu melawan radikal bebas yang dapat merusak otak dan membantu terjaganya daya ingat. Continue reading

gadis kecil berambut indah

Posted in sedikit cerita with tags on December 28, 2010 by nindul

Gadis kecil berambut indah itu riang menyambut ibunya, ibu yang selalu ada untuknya, dan selalu menemani harinya,,gurat lelah terlihat dari wajah ibunya,  6 jam ia meninggalkan gadis kecilnya untuk mencari nafkah. Namun, demi gadis kecil berambut indah permata hatinya, si ibu tetap memberikan tatapan dan senyuman hangat.

Keesokan harinya, si ibu merasa bahagia karena hari ini, hari pertama gadis kecil berambut indah menikmati pendidikan di sekolah dasar. Ibu memeluk gadis kecil berambut indah itu sambil berdoa “Tuhan, semoga Engkau memberi gadis kecilku apapun yang terbaik untuk kehidupannya, terangi untuk setiap langkah kakinya agar dia tetap berada dijalan-Mu, dan ridhlomu selalu menyertai kehidupan gadis kecilku, amien”.

Setibanya disekolah, ibu memilihkan tempat duduk yang terbaik untuk gadis kecilnya, tepat dibarisan depan bagian tengah. Dengan duduk disitu ibu berharap gadis kecilnya bisa belajar dengan baik, sebagai awal kecil untuk masa depan yang cerah gadis kecilnya. Continue reading

rabat (diskon), bruto, tara, dan neto

Posted in pengetahuan with tags on December 25, 2010 by nindul

1. rabat (diskon) adalah potongan harga yang diberikan penjual kepada pembeli dan biasanya diperhitungkan dengan bentuk persen.

contoh:

menjelang tahun baru supermarket memberikan diskon 50% untuk  sepatu merk A yang memiliki harga Rp 100.000,00 untuk setiap pembelian. berapa uang yang harus dibayarkan pembeli yang telah membeli sepatu tersebut?

penyelesaian:

harga pembelian=Rp100.000,00

diskon 50%=50/100 xRp100.000,00

=Rp50.000,00

uang yang harus dibayar = Rp100.000,00 – Rp50.000,00

=Rp50.000,00

jadi uang yang harus dibayarkan adalah Rp 50.000,00

dari uraian di atas, dapat diperoleh kesimpulan bahwa : Harga Bersih= Harga Kotor – Rabat

2.Bruto, Tara, dan Neto

jika kita membeli barang  dalam bentuk kemasan, misalkan snack, barang  yang kita beli merupakan berat kotor (bruto), yaitu berat makanan ditambah berat kemasannya. berat kemasan (bungkus) disebut tara, sedangkan berat makanan (isi) dalam kemasan disebut neto. dengan demikian dapat disimpulkan sebagai berikut:

efek samping menggunakan lensa kontak dan cara merawatnya.

Posted in kesehatan with tags on December 25, 2010 by nindul

alat bantu penglihatan seperti kaca mata sudah menjadi hal biasa dan umum dijumpai, tetapi untuk lensa kontak masih sedikit yang menggunakannya dibanding kaca mata. keduanya mempunyai fungsi yang sama, dan memiliki kelebihan dan kekurangan masing masing, hanya penggunaanya saja yang berbeda.lensa kontak harus ditempelkan langsung dikornea mata, tidak sesederhana menggunakan kaca mata. lensa kontak terdiri dari dua jenis yaitu hard contact lens dan soft contact lens atau yang biasa dikenal dengan soft lens.

pastikan lensa kontak yang dipakai dalam keadaan tetap terjaga kebersihannya, sehingga tidak menyebabkan masalah pada mata, seperti gatal gatal dan iritasi, bahkan apabila tidak teliti dan hati hati akan menyebabkan kebutaan. awalnya adalah terjadinya luka atau bisa juga infeksi pada kornea. apabila hal ini sudah dialami mata maka perawatan untuk mata yang lebih intensif diperlukan agar resiko kebutaan bisa  diatasi lebih dini.

bukan bermaksud untuk menakuti pengguna lensa kontak, namun jika perawatan lensa kontak yang benar sudah dilakukan akan membantu mencegah hal hal negatif dari menggunakan lensa kontak.

Continue reading

manfaat susu

Posted in kesehatan with tags on December 25, 2010 by nindul

minuman putih bersih ini memang sangat bermanfaat bagi tubuh manusia. susu tidak hanya diambil dari sapi perah tetapi bisa juga terbuat dari kedelai. terserah kita mau memilih yang mana karena sama sama memiliki manfaat yang sangat dibutuhkan untuk tubuh.

susu juga merupakan makanan pertama dan terbaik bagi bayi ketika baru lahir, yaitu ASI. disebut makanan terbaik untuk bayi karena ASI memberikan perlindungan (proteksi) alamiah dari ibu ke bayi berupa antibody dan keseimbangan antara protein, karbohidrat, vitamin dan mineral penting lainnya serta disajikan dalam suhu yang tepat.

susu memiliki nutrisi yang lebih lengkap di bandingkan minuman yang lain. dengan kandungan kalsium yang dimilikinya minum susu 3 kali sehari membantu memperkuat tulang, gigi dan pencegahan terhadap osteoporosis. nutrisi  yang terkandung di dalam susu antara lain vitamin D, vitamin B, vitamin A, fosfor, serta zinc yang bisa memperkuat daya tahan tubuh.

untuk wanita, susu memiliki peranan penting guna menjaga kecantikan kulit, dengan minum susu secara teratur mebantu kulit lebih sehat dan bercahaya. susu juga bermanfaat untuk menetralisir racun dan mencegah kanker usus. Continue reading

hari ibu

Posted in keluarga with tags on December 22, 2010 by nindul

sunguh mulia jasa seorang ibu, ibu mau mempertaruhkan nyawa untuk melahirkan anak-anaknya agar bisa menikmati kehidupan. tidak sampai disitu perjuangan seorang ibu agar si anak bisa memperolah apapun yang terbaik dalam hidupnya. ibu merawat anaknya dengan penuh kasih sayang dari kecil sampai tumbuh dewasa, dengan doa tulus yang selalu menyertai kehidupan anak anaknya.

di indonesia hari ibu jatuh pada tanggal 22 desember dan ditetapkan sebagai pperayaan nasional. hari ibu adalah hari perayaan atau penghargaan terhadap peran ibu untuk keluarganya,baik untuk suami, anak-anak, maupun lingkungan.

ibu merupakan sosok yang kuat dan berpetan penting dalam kehidupan keluarganya, sebagai cahaya yang menerangi kehidupan anak -anaknya. apapun dilakukan agar anaknya bahagia. itu sebagai gambaran betapa besar kasih sayang seorang ibu.terlihat senakal apaun anaknya ibu tidak pernah berhenti mencurahkan kasih sayangnya.

ada ungkapan  surga ditelapak kaki ibu…ini sangat penting untuk kita renungkan, jika ingin hidup kita berhasil mintalah doa restu ibumu..jangan pernah sakiti hatinya, karena ridho  allah terletak pada ridho kedua orang tua..seberat apapun sesuatu yang harus kita lakukan untuk ibu, itu tidak bisa membandingi apa yang telah dilakukan ibu untuk kita.

Continue reading

aggrek

Posted in life style with tags on December 22, 2010 by nindul

anggrek apapun jenisnya tetep woukey… apalagi yang berwarna putih bisa memberi nuansa asri untuk dilihat. tidak salah kalau angrek masih menjadi  jawaranya bunga. tanaman yang tergolong langka ini akan mempercantik lingkungan sekitar tempat tinggal kita asal mau menanam dan merawatnya dengan cukup baik.

diindonesia anggrek dipilh sebagai bunga kebanggaan nasional, variasinya sangatlah banyak dan bisa dijual dalam bentuk pot ataupun bunga potong.

Continue reading

keaktifan dan hasil belajar siswa

Posted in pendidikan with tags on December 21, 2010 by nindul

proses belajar mengajar yang baik adalah guru tidak mendominasi kegiatan pembelajaran namun bertindak sebagai fasilitator bagi siswa, sehingga siswa lebih aktif didalamnya. keaktifan siswa sangatlah penting dalam kegiatan belajar mengajar  yang akan mempengaruhi hasil belajar siswa.

keaktifan siswa dapat ditinjau dari:

1. keberanian siswa  dalam mengajukan pertanyaan

2. keberanian siswa dalam mengerjakan soal di depan kelas

3.mengajukan ataupun menyanggah ide teman

4.keberanian siswa dalam menjawab pertanyaan

5. keberanian siswa dalam mengajukan ide

6. keaktifan siswa dalam diskusi kelompok

Continue reading